Find something other

Tabs Menu

Piutang

Piutang adalah kondisi dimana kita memiliki hak untuk mendapatkan uang dari perusahaan lain yang berhutang kepada kita. Kondisi tersebut dapat terjadi karena penundaan penerimaan atas penjualan atau penjualan kredit.

Berikut adalah contoh kasus dan penyusunan jurnal pada piutang bertambah:
  1. Perusahaan Jasa
    Diterima pendapatan jasa dari PT Triple X sebesar 10.000.000 belum dibayar.

    Jurnalnya :
    Nama Perkiraan         Debet             Kredit

    Piutang                        10.000.000
       Pendapatan                                     10.000.000


  2. Perusahaan Dagang dan Industri.
    Dijual barang dagang kepada PT Triple X dengan syarat 2/10 n/30.

    Jurnalnya :
    Nama Perkiraan         Debet             Kredit

    Piutang                        10.000.000
       Penjualan                                         10.000.000
    HPP                               8.000.000
       Persediaan Barang Dagang              8.000.000

    Atau
    Jurnalnya :
    Nama Perkiraan         Debet             Kredit

    Piutang                        10.000.000
       Penjualan                                       10.000.000

    Penjualan dengan syarat 2/10 n/30 dapat diartikan bahwa penjualan tersebut dilakukan secara kredit. 2/10 berarti PT. Triple X mendapatkan discount sebesar 2% jika melunasi dalam jangka waktu 10 hari dari tgl pembelian. Sedangkan n/30 berarti batas waktu pelunasan yaitu 30 hari dari tgl pembelian. Untuk penjelasan kedua jurnal pada kasus ini akan dibahas selanjutnya.
 Selanjutnya adalah contoh kasus dan penyusunan jurnal pada saat kas berkurang:
  1. Diterima pelunasan piutang dari PT Triple X sebesar Rp.10.000.000 untuk transaksi minggu lalu.

    Jurnalnya :
    Nama Perkiraan         Debet             Kredit

    Kas                           10.000.000
       Piutang                                           10.000.000

Jadi piutang baru akan diakui setelah ada penjualan secara kredit dengan bukti transaksi faktur penjualan atau invoice yang kita keluarkan atau kita terbitkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

What do you think?